Tim Sepak Bola Putri Desa Traktakan Raih Juara 1 Pada Peringatan HUT RI ke 78 di Kecamatan Wonosari

banner 300600

Bondowoso| Berita-kompas. Com – Tim Sepak Bola Putri, Desa Traktakan, berhasil meraih juara I dalam ajang turnamen sepak bola putri peringati HUT RI ke 78 tahun 2023 di Kecamatan Wonosari.

Kepala Desa Traktakan Kec. Wonosari, Fauzan Jumari mengatakan kalau tim Sepak Bola Putri Desa Traktakan berhasil meraih juara 1 tingkat Kecamatan setelah timnya melawan delegasi dari berbagai Desa se Wilayah Kecamatan Wonosari.

Bacaan Lainnya
banner 300600

“Alhamdulillah tim Kami tidak terkalahkan dalam pertandingan tersebut, hal ini berkat dukungan serta bimbingan dari rekan-rekan Mahasiswa yang sedang KKN di Desa Traktakan. ” Katanya saat dikonfirmasi.

Tim Sepak Bola Putri Desa Traktakan Peraih Juara 1 Bersama Ibu. Kades Traktakan usai pertandingan final. ( Foto Bam”s. Dok )

Menurutnya, selisih skor yang tercipta cukup signefikan dari lawannya. Seperti saat melawan Desa yang ada di wilayah Wonosari, anak asuhnya berhasil mengalahkan dengan skor yang memuaskan.

“Namun semua ini bukan merupakan tujuan utama yang terpenting adalah kontribusi Kami  sebagai warga negara yang ikut andil dalam memeriahkan HUT RI ke 78 tahun, pada momen ini bisa menjadi pengingat bagi seluruh warga Indonesia untuk memperkuat persatuan bangsa dan cinta pada tanah air.” Ujarnya.

Dan hal ini dilakukan untuk menghormati, menghargai, dan mengenang jasa para pahlawan yang berhasil merebut kemerdekaan dari tangan penjajah.

“Tanpa jasa para pahlawan, Indonesia tak akan mencapai kemerdekaan dan Kami mengapresiasi rekan Mahasiswa yang telah membimbing dan support tim sepak bola putri Desa Traktakan sehingga bisa meraih juara 1 di momen HUT Kemerdekaan RI ke 78 ini. ” Imbuhnya kamis (03/08).

Sementara itu, Turnamen sepak bola kategori putri ini di gelar oleh Pemerintah Kecamatan Wonosari dalam rangka menyambut HUT RI ke 78 bertempat di Lapangan sepak bola Desa Sumber Kalong Kec. Wonosari selama 4 hari.

( Bam” S )

Pos terkait

banner 300600 ------------------------------------------------ banner 300600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *